Tim AI Center Universitas Udayana yang terdiri atas Prof. Dr. Ir. Made Sudarma, MASc., IPU., ASEAN Eng. dan Dr. Ir. I Putu Agus Eka Darma Udayana, S.Kom., M.T., berpartisipasi dalam forum bergengsi B-500 SUMMIT – Enterprise Exclusive Forum pada 24 Juli 2025 di The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place.
Forum dengan tema “Solusi untuk Korporasi, Solusi untuk Negeri” ini mempertemukan lebih dari 500 perusahaan nasional, regulator, perguruan tinggi, dan praktisi industri untuk membahas pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) dan teknologi digital dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.
Acara resmi dibuka oleh Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia, Meutya Hafid, yang menekankan empat pilar utama pembangunan Digital Indonesia: infrastruktur, tata kelola pemerintahan digital, literasi masyarakat, serta pengembangan bisnis dan pendidikan berbasis teknologi. Pemerintah menargetkan terciptanya jutaan talenta digital melalui kolaborasi dengan perusahaan global seperti Google, Microsoft, Huawei, dan AWS.
Selain sesi pembukaan, B-500 SUMMIT menampilkan pameran teknologi terbaru, mulai dari papan pintar (smart board) hingga robot humanoid interaktif yang dapat dimanfaatkan di sektor pendidikan, publik, maupun bisnis. Diskusi panel bertema “Digital Policy for Trustworthy AI” menyoroti pentingnya kebijakan AI yang transparan, etis, dan aman. Panel lainnya, “AI Application for Business”, menekankan peran AI dalam transformasi bisnis, predictive analytics, dan personalisasi layanan pelanggan.
Bagi AI Center Universitas Udayana, partisipasi dalam B-500 SUMMIT memberikan wawasan strategis mengenai kebijakan digital nasional serta peluang kolaborasi multi-sektor untuk pengembangan riset dan inovasi berbasis AI.
Kehadiran Prof. Made Sudarma dan Dr. Agus Eka Darma menegaskan komitmen AI Center Universitas Udayana untuk mendukung transformasi digital Indonesia melalui riset, pengembangan teknologi, dan penciptaan talenta digital berdaya saing global.
Kembali ke Daftar Berita
Bagikan: